Friday, March 29, 2024
Home > News > Democracy > Warga Geruduk DPRD Kabupaten Tangerang

Warga Geruduk DPRD Kabupaten Tangerang


Banten-News | Democracy | Tangerang Kabupaten

Ratusan warga Rawa Rengas, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang melakukan unjuk rasa di depan kantor DPRD setempat, Senin, 14 Oktober 2019.

Warga memprotes aturan pembentukan tim seleksi independen dari Institute for Community Development (ICD) Lembaga Pemberdayaan Masyarakat yang dinilai cacat hukum dan belakangan ini menjadi polemik.

Korlap aksi, Dulamin Zigo, yang melakukan orasi meminta anggota DPRD menerima aspirasi mereka.

“ICD ini, tim independen tertentu yang dibuat orang- tertentu untuk menzolimi warga. Kami ingin ketemu langsung (DPRD) tanpa diwakili, karena kami ingin dapatkan penyelesaian terkait hal ini,” tegasnya.

Pihaknya menganggap, adanya ketidakadilan dalam mengambil keputusan ini. Mereka menilai pembentukan ICD hanya membuang-buang anggaran.

“Pemerintah Kabupaten Tangerang, harus menghapuskan adanya tes balon dan menunda tahapan- tahapan Pilkades hingga persoalan ini selesai,” pungkas Zigo. (TN)

Admin
The Resource & Directory Of Banten Today
https://banten-news.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *