Banten-News | Arts & Culture | Jakarta
Kembali dimasa tahun 1980 – 1990 an, dimana film layar lebar menjadi tontonan paling merakyat. Hiburan film kala itu diputar dibeberapa gedung bioskop masih tergolong mahal, tapi gelaran itu bisa dinikmati dilapangan terbuka.
Ditonton oleh berbagai level usia. Seni dengan instrumen paling lengkap ini tidak pernah lekang dimakan zaman hingga ke masa digital sekarang. Salah satu instrumen paling dinanti dan dikejar publikasi fisiknya adalah poster.
Rolling Door Art Gallery, Jakarta Selatan menggagas proyek Artist Today, kali pertama menampilkan Pameran Arsip dan Poster Bioskop masa lalu.
Ada sepuluh poster direproduksi, foto dokumentasi dan koleksi artefak bioskop dari pelukisnya dengan konotasi “Aktor dibalik layar”.
Roh dan nuansa tahun itu akan ditarik ke masa kini, bukan sekedar hal nostalgik tapi sebagai kekayaan artistik yang pernah melekat pada masanya. (Red-BN)
Proyek “Artist Today”
Seniman :
AR. Tanjung
Kurator :
Hendra Ishander
Penulis :
Aendra Medita
Diresmikan oleh :
Puspla Dirdjaja (Kasudin Kebudayaan Jakarta Selatan)
Opening :
Hari : Kamis
Tanggal : 31 Maret – 13 April 2022
Pukul : 15:00 WIB Tempat : Rolling Door Art Gallery,
Jl. Durian Raya, No.47B, Jagakarsa, Jakarta Selatan.