Friday, March 29, 2024
Home > News > Democracy > KPU Tetapkan 50 Calon Terpilih Anggota DPRD Kabupaten Tangerang

KPU Tetapkan 50 Calon Terpilih Anggota DPRD Kabupaten Tangerang


KPU Kabupaten Tangerang menggelar rapat pleno terbuka penetapan perolehan kursi dan calon terpilih anggota DPRD Kabupaten Tangerang pada pemilihan umum tahun 2019.

Banten-News | Democracy | Tangerang Kabupaten

KPU Kabupaten Tangerang menetapkan 50 calon terpilih anggota DPRD Kabupaten Tangerang periode 2019-2024. Penetapan dilakukan dalam rapat pleno terbuka di Hotel Aryaduta, Kelapa Dua, Senin, 12 Agustus 2019.

Ketua KPU Kabupaten Tangerang Muhammad Ali Zaenal Abidin didampingi empat anggota KPU menetapkan perolehan kursi partai politik dan calon terpilih anggota DPRD Kabupaten Tangerang pada Pemilu 2019 setelah menerima surat edaran dari KPU RI.

Ali mengatakan, sebelumnya dua partai politik mendaftarkan gugatan perselisihan hasil pemilu legislatif tingkat Kabupaten Tangerang ke Mahkamah Konstitusi, yakni Partai Golkar dan Partai Hanura.

Berdasarkan putusan Mahkamah Konstitusi, dibacakan tertanggal 6 dan 8 Agustus 2019, gugatan Golkar dinyatakan gugur dan permohonan Hanura ditolak.

“Setelah Mahkamah Konstitusi mengeluarkan putusannya, kemudian KPU RI memerintahkan kami untuk melaksanakan rapat pleno terbuka penetapan perolehan kursi dan calon terpilih. Alhamdulillah hari ini berjalan dengan lancar,” ujar Ali kepada wartawan.

Dia menyebutkan, ada sebanyak 16 partai politik peserta Pileg 2019. Secara peringkat berdasarkan hasil perolehan suara sah secara keseluruhan, PDI Perjuangan menjadi pemenang dengan suara terbanyak. Partai moncong putih ini mendapat 8 dari 50 kursi anggota DPRD Kabupaten Tangerang.

“Jumlah perolehan kursi partai politik terdiri dari PKB 4 kursi, Gerindra 7 kursi, PDIP 8 kursi, Golkar 6 kursi, Nasdem 2 kursi, PKS 6 kursi, PPP 6 kursi, PAN 4 kursi, Hanura 1 kursi, dan Demokrat 6 kursi,” jelas Ali.

Jadi, enam partai politik gagal mengirimkan perwakilan untuk duduk di kursi parlemen Kabupaten Tangerang. Terdiri dari Garuda, Berkarya, Perindo, PSI, PBB, dan PKPI. (t7)

Admin
The Resource & Directory Of Banten Today
https://banten-news.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *